Thursday, November 12, 2015

Lusy Lili

Sampul Kaset Album : Bom Bom Car (1999)

Penyanyi cilik kak Lusy Lili cantik sekali. Kita simak sampul kaset album Bom-Bom Car yang berisi 10 lagunya yuk.

lusy lili album bom bom car http://www.sampulkasetanak.blogspot.co.id
lusy lili album bom bom car http://www.sampulkasetanak.blogspot.co.id








Harga kasetnya Rp. 12.000,-

Side A :

1. Bom-Bom Car (cipt. Mamo Agil)
adalah lagu tentang asyiknya main bom-bom car bareng kakak, adik, mama, dan papa. Injak pedalnya dan tancap gasnya, kebut-kebutan kita kejar-kejaran. Senggol kanan kiri maju mundur saling tabrak bom-bom car. Ayo ramai-ramai ke taman hiburan, banyak mainan.

2. Tari Lenso (cipt. Richie Acil)
adalah lagu tentang kak Lusy di depan kaca bergaya dengan topi bundar sepatu tinggi ikut irama menari lenso. Lihatlah mama dan papa, kawan-kawan coba tirukan yuk hentikan kaki goyangkan badan sungguh lincah melenggak-lenggok kiri dan kanan, sekali lagi sambil tepuk tangan.

3. Jangan Gigit Kuku (cipt. Yunus Era/Ron AW)
adalah lagu nasehat agar tidak membiasakan menggigit kuku karena tidak baik dan bisa menimbulkan penyakit. Apalagi kuku panjang apalagi hitam membawa kotoran dan banyak kuman. Mari jaga kebersihan dan kesehatan. Jangan lupa potong kuku.

4. Butuh Makan (cipt. Aflan AZ)
adalah lagu tentang rantai makanan. Nyamuk dimakan cicak. Cicak dimakan semut. Semut dimakan katak. Katak dimakan ular. Ada juga cacing dimakan ikan, trus ikan dimakan kucing. Kalau ayam digoreng dimakan enak. Semua yang hidup di dunia butuh makan dan minum.

5. Di Kerok-Kerok (cipt. Mamo Agil)
adalah lagu cerita saat papa masuk angin, minta dikerokin. Banyak begadang di kantor terlambat pulang kena angin. Ada angin laut, angin darat, angin puyuh, angin topan. Dikerokin sampai warnanya merah, hitam, biru.

Side B :

1. Main Sepatu Roda (cipt. Arie Zaind)
adalah lagu yang mengajak main sepatu roda sambil olah raga dan berlomba, siapa duluan putar haluan. Ayo jumping dan rolling rame-rame, biar asyik tapi jangan sampai jatuh terguling.

2. Odol-Odol (cipt. Daeng Purba)
adalah lagu tentang adik kecil yang ompong karena suka makan permen lupa gosok gigi, akhirnya merusak gigi. Kata mama sikat gigi pakai odol pagi sore dan malam sebelum tidur. Walau odol ada yang manis tapi jangan ditelan ya.

3. Tugu Monas (cipt. Agung Soekarno)
adalah lagu tentang asyiknya jalan-jalan sama mama papa ke tugu monas di Jakarta, tinggi mencakar langit. Bisa naik ke atas melihat burung-burung terbang dan melihat indah ramai ibukota.

4. Lupa Sarapan (cipt. Sandy Sulung)
adalah lagu tentang perut yang sakit gara-gara pagi hari lupa sarapan karena bangun kesiangan. Benar kata nenek, betul kata kakek, kalau tidur jangan terlalu malam. Sarapan pagi walau hanya makan roti dan minum susu sapi, supaya tak masuk angin, badan sehat kuat berangkat ke sekolah.

5. Wajib Belajar (cipt. Anna)
adalah lagu tentang ajakan bersekolah untuk siapa saja karena sekarang semua anak harus sekolah. Sembilan tahun wajib belajar.

Sukses kak Lusy!

No comments:

Post a Comment