Thursday, January 7, 2016

Mutiara Cosella

Sampul Kaset Album : Tebak Tebakan (2000)

Penyanyi cilik kak Mutiara Cosella atau dipanggil juga dengan nama kak Puput. Apa khabar? Dulu harga kasetnya album Tebak-Tebakan ini adalah Rp. 13.000,-. Oya, yang dulu mengirimkan potongan kertas pada sampul kasetnya, dapat hadiah foto kak Puput.


mutiara cosella album tebak-tebakan www.sampulkasetanak.blogspot.co.id
mutiara cosella album tebak-tebakan www.sampulkasetanak.blogspot.co.id
mutiara cosella album tebak-tebakan www.sampulkasetanak.blogspot.co.id
mutiara cosella album tebak-tebakan www.sampulkasetanak.blogspot.co.id













Kita lihat sampul kaset perdananya kak Puput yuk, di dalamnya ada 10 lagu :

Side A :


1. Tebak-Tebakan (cipt. Deny Ilham)
Wow, oom Deny Ilham memang hebat nulis lagu-lagunya. Pada lagu Tebak-Tebakan pertanyaannya menggelitik, contohnya : ada ular melingkar sedang merokok itu jawabannya obat nyamuk .. yeee!! Kalo bersisik bukan ikan, berpayung bukan raja, jawabannya buah nanas (baru paham saya). Ha ha ha .. ya ya ya.

2. Mengeja (cipt. Deny Ilham)
Trus pada lagu Mengeja, ini adalah lagu yang berkisah tentang masa kecil saat belajar membaca dan menulis. I-T-U = itu .. I-N-I = ini .. I-B-U = ibu. Untuk adik yang sedang belajar, terus semangat, supaya menjadi anak pintar, oke.

3. Hari Ulang Tahunku (cipt. Deny Ilham)
Untuk yang sedang ulang tahun, ada juga lagu tentang hati yang riang gembira karena menyambut orang-orang yang kita sayangi, ada mama, papa, dan teman-teman yang datang ingin merayakan ulang tahun, doanya semoga sehat dan panjang umuuuuuuur.

4. Sedia Payung Sebelum Hujan (cipt. Deny Ilham)
Kalo tidak bawa payung bisa order ojek payung online,

5. Tebak-Tebakan (Karaoke)
Silakan yang mau karaoke :)

Side B :

1. Sea World (cipt. Deny Ilham)
Apa khabar sea world sekarang ya?

2. Payung Trendy (cipt. Deny Ilham) 
Ada yang bentuknya kepala Mickey Mouse

3. Bantu Mama (cipt. Deny Ilham)
Semangat!

4. Menabung (cipt. Deny Ilham)
Menabung tidak hanya uang, tetapi bisa dalam bentuk perbuatan baik dan doa

5. Es Buah (cipt. Deny Ilham)
Sekarang ada soup buah pula

Suskes kak Puput!

No comments:

Post a Comment